Buku ini lahir dari pengalaman dan pemikiran saya sebagai jurnalis
dan dosen. Harapan saya, buku ini dapat memberikan
manfaat besar, khususnya bagi mahasiswa, pelajar, dan
masyarakat yang ingin mendalami dunia jurnalistik.
Jurnalistik bagi saya bukan sekadar profesi, tetapi panggilan
untuk menyampaikan kebenaran, menyediakan informasi
akurat, dan menjaga demokrasi. Di era digital ini, kemam-
puan mencari, menulis, dan menyajikan berita dengan benar
dan etis sangatlah penting. Oleh karena itu, saya menulis
buku ini sebagai panduan komprehensif dan mudah dipaha-
mi untuk membantu Anda menguasai keterampilan tersebut.
Bab pertama mengulas dasar-dasar jurnalistik, dari sejarah
hingga prinsip etika, membangun fondasi kuat bagi pembaca
untuk menjalankan tugas jurnalistik dengan tanggung jawab
dan profesionalisme. Selanjutnya, topik-topik menarik seperti
investigasi jurnalistik dan teknik wawancara dibahas secara
mendalam, mengajak pembaca melalui proses pengumpulan
data hingga penyajian temuan.
Ulasan
Belum ada ulasan.