TRANSFORMASI KREATIF: Menembus Batas Genre Dalam Menulis

0 out of 5
0.00 (0 Ulasan)
2 Views
0 Sold

Judul: TRANSFORMASI KREATIF: Menembus Batas Genre Dalam Menulis

Penulis :
Imelda Oliva Wissang

Editor :
Rikardus Pande

Buku ini memberikan pengalaman yang lebih fleksibel, kreatif, dan menyenangkan. Selain itu, membantu mengembangkan keterampilan berpikir kritis, membuat pertanyaan reflektif, studi kasus, atau cerita serta ajakan menganalisis suatu masalah, sehingga pembaca tidak hanya menerima informasi, tetapi juga belajar mengolahnya. Buku ini turut membentuk karakter, nilai-nilai moral, kejujuran, kerja sama, dan tanggung jawab yang biasa diselipkan dalam dalam larik puisi atau cerita. Buku ini selain mengasah otak juga mengasah hati.
Buku ini bukan sekadar kumpulan tulisan, tetapi tentang bagaimana sebuah ide bisa tumbuh, berganti kulit, dan bertransformasi melalui berbagai bentuk
Dalam buku ini, Anda akan diajak mengikuti empat tahapan transformasi kreatif, ibaratnya ketika membaca buku ini, Anda ikut bergerak dari bait ke panggung, dari rasa ke logika yang menggambarkan perjalanan transformasi kreatif dari puisi sebagai benih emosi dimana segala sesuatu bermula dari puisi. Di tahap ini, ide masih berupa ledakan perasaan, citraan visual, dan metafora. Puisi di sini “inti sari” atau benih paling murni dari sebuah gagasan yang tidak butuh banyak penjelasan, melainkan hanya butuh dirasakan.
Kemudian beralih ke cerpen dengan mulai menenun narasi. Bergerak dari bait-bait puisi yang abstrak, berseksplorasi ke penulisan cerita pendek (Cerpen). Di sini, benih emosi tadi mulai diberi tubuh. Ada karakter yang memiliki nama, ada latar tempat yang bisa dikunjungi, dan ada konflik yang mulai bernapas. Transformasi ini melatih kemampuan untuk memperluas imajinasi menjadi sebuah alur yang utuh. Pergerakan menuju panggung drama dengan menghidupkan konflik. Pada titik ini, cerita tidak berhenti di atas kertas.
Melalui genre drama, narasi cerpen diubah menjadi dialog dan aksi. Pada tahap ini, tulisan menjadi lebih “hidup” karena dirancang untuk dipentaskan.
Buku ini adalah undangan bagi pembaca untuk melihat bahwa satu ide kecil bisa menjadi apa saja. Bisa menjadi bisikan dalam puisi, tangisan dalam drama, atau argumen tajam dalam esai.
Selamat merayakan transformasi.
Selamat menyelami kreativitas tanpa batas.

Ulasan

Belum ada ulasan.

Jadilah yang pertama memberikan ulasan “TRANSFORMASI KREATIF: Menembus Batas Genre Dalam Menulis”